01 Juli 2009

Mengenal MS Office 2007


Microsoft Corp. memperkenalkan MS Office 2007 pada pertengahan bulan Desember 2006 dan di-launching secara global pada bulan Februari 2007. MS Office 2007 merupakan pengembangan dari MS Office 2003. Perbedaan mencolok antara MS Office 2003 dan MS Office 2007 adalah penampilannya. Penampilan MS Office versi baru ini berubah total dengan tidak menyisakan sedikitpun penampilan MS Office versi sebelumnya. Tampilannya hampir tidak mencerminkan MS Office yang penuh dengan menu dan sub menu yang merepotkan. Susunan baris judul, baris menu, toolbar, dan taskpane diganti dengan Ribbon, yaitu tampilan menu dan perintah berwujud tombol-tombol yang dinamis. Ribbon dimaksudkan untuk memudahkan pengguna menggunakan semua fitur yang ada di MS Office 2007 dengan satu klik, sehingga waktu pengerjaan lebih efisien. Meskipun demikian, perintah-perintah yang ada di MS Office 2002 maupun di Office 2003 masih bisa digunakan.
Tombol-tombol menu yang ada di MS Office 2002/2003 dirombak secara total. Menu yang terdapat pada Office 2007 lebih transparan dan teratur. Menu dropdown yang ada pada versi sebelumnya kini hampir tidak ada. Misalnya pada menu Home, terdapat pilihan Clipboard, Font, Paragraph, Styles, dan Editing. Sedangkan untuk pilihan-pilihan yang tersedia berbentuk horizontal dan menggabungkan teks dan icon sehingga sangat mudah dan tidak perlu masuk dari menu ke sub menu. Dengan sedikit menu dan nyaris tidak terlihat sub menu ini, diklaim akan memudahkan bagi pemakai.

Download Selengkapnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar